Estafet Dakwah Marjinal oleh Santri Baru di Tahun 2024

Estafet Dakwah Marjinal oleh Santri Baru di Tahun 2024

Penulis: Shopy Safithri

Alhamdulillahiladzi bini’matihi tatimusshalihat. Segala puji bagi Allah yang dengan segala nikmatnya segala kebaikan menjadi sempurna. Dengan izin Allah Ta’ala, estafet Dakwah Marjinal kembali di lakukan oleh Santri baru di tahun 2024 ini.

Kegiatan Dakwah Marjinal ini bersifat wajib. Sesuai yang telah di ungkapkan oleh Mudir Pesantren BIK, Ustadz Anshari Taslim, Lc. “Bahwa setiap Santri baru wajib mengikuti kegiatan Dakwah Marjinal”. Dengan tujuan untuk melanjutkan Estafet Dakwah Marjinal yang sudah berlangsung bertahun-tahun.

Dalam pelaksanaan kegiatan dakwah marjinal, sudah terdapat 5 Santri yang sudah aktif mengajar. 5 Santri ini tersebar di beberapa titik Binaan seperti: DM Cipinang, DM Rawamangun, DM Matraman, DM Karang Anyar Jakarta.

Kegiatan Dakwah Marjinal diawali dengan Salam, Doa bersama, muroja’ah surat maupun hadist, hafalan surat maupun Hadist, Quiz, pembacaan Iqro dan ditutup dengan Doa Kafaratul majelis.

Para santri baru merasa senang karena ikut di libatkan dalam Dakwah Marjinal ini, dimana kaum-kaum marginal sering kali terlupakan, terabaikan dan di sepelekan. Dengan hadirnya estafet Dakwah marjinal ini semoga para binaan terus mendapatkan kebermanfaatan ilmu yang di berikan oleh para Santri.

Jazakumullahu khair, terima kasih kepada seluruh muhsinin yang telah ikut berpartisipasi dalam bentuk harta maupun tenaga sehingga estafet Dakwah marjinal masih terus berjalan. Semoga Allah ridho dengan semua kegiatan-kegiatan yang kami lakukan dan memberikan keberkahan kepada semua yang telah membersamai kegiatan ini.


Yuks!, perbanyak amal jariyah dengan ikut berpartisipasi dalam upaya meningkatkan kualitas dakwah islamiyah bersama Pesantren Bina Insan Kamil, salurkan donasi terbaik Antum melalui rekening:

Bank Syariah Indonesia
7000 7555 00
a/n Bina Insan Kamil Pramuka

Kode Bank: 451

Baca Juga:  Berbagi Cerita, Cinta dan Ceria

Konfirmasi Transfer:
https://wa.me/6282298441075 (Admin)

Ikuti juga konten lainnya di sosial media Pesantren Bina Insan Kamil:
Instagram: https://www.instagram.com/pesantrenbik
Fanspage: https://www.facebook.com/pesantrenbik
YouTube: https://www.youtube.com/c/PesantrenBIK
Website: https://pesantrenbik.com

Dari Abu Hurairah radhiyallahu ‘anhu, ia berkata bahwa Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda:

“Jika seseorang meninggal dunia, maka terputuslah amalannya kecuali tiga perkara (yaitu): sedekah jariyah, ilmu yang dimanfaatkan, atau do’a anak yang sholeh” (HR. Muslim no. 1631)

One thought on “Estafet Dakwah Marjinal oleh Santri Baru di Tahun 2024

  1. Barakallah kaka2 BIK ♡♡♡
    Semoga estafet dakwahnya merata yaaa, terutama untuk DM yang ibu-ibu. Sejauh yang sy tahu, masih ada beberapa titik DM yang belum diisi oleh santri baru & pengajarnya masih dari Kurir Da’i. Wallahua’lam
    Semangat semoga Allah ridhoi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *