Saudi Dan Ikhwan Antara Kekaguman Dan Ketakutan

Saudi Dan Ikhwan, Antara Kekaguman Dan Ketakutan

Oleh: Taufik M Yusuf Njong

Kerajaan Saudi Arabia dan Raja Abdul Aziz adalah termasuk sosok yang dikagumi Al-Banna dan Ikhwan. Dalam Majmu’ Rasailnya, Hasan Al-Banna berkata: “Siapa yang menyangka bahwa Abdul Aziz Alu Sa’ud yang keluarganya dibuang, anak istrinya diceraiberaikan dan kerajaannya dirampas mampu mengembalikan kerajaan tersebut dengan (modal awalnya) hanya beberapa puluh orang. Lalu menjadi harapan dunia Islam untuk mengembalikan kejayaannya serta menghidupkan lagi persatuannya”(1).

Salah satu tokoh Ikhwan As-Syahid Ustad Abdul Qadir Audah menjelaskan dengan bangga implementasi syariat Islam di Saudi. Beliau berkata: “Implementasi (syariat Islam) umum telah mulai dipraktekkan di Kerajaan Hijaz (maksudnya adalah kerajaan Arab Saudi) sejak lebih kurang dua puluh tahun dimana syariat Islam diterapkan secara menyeluruh. Penerapan tersebut berjalan sukses dan layak diperhatikan untuk menghentikan kriminalitas, menjaga keamanan dan sistem pemerintahan. Masih belum lekang dari ingatan orang-orang bagaimana sebelumnya kondisi keamanan sangat rentan di Hijaz, bahkan Hijaz menjadi contoh perumpamaan dalam banyaknya angka kriminalitas dan parahnya kriminalitas tersebut”(2).

Karenanya, dalam musim haji tahun 1936 dan bertemu dengan Raja Abdul Aziz, Hasan Al-Banna meminta izin kepada Sang Raja untuk mendirikan cabang Ikhwan di Saudi. Hal yang ditolak dengan cerdas dan diplomatis oleh King Abdul Aziz dengan berkata: “Kita semua adalah Ikhwanul Muslimin”(3). Meskipun izin mendirikan cabang Ikhwan di Saudi ditolak, hubungan Ikhwan dan Saudi tetap berlangsung baik. Maka, ketika tahun 1945 King Abdul Aziz mengunjungi Mesir, ia disambut oleh pawai dan yel-yel dari anggota Ikhwan di Bandara Kairo.

Hubungan Saudi dan Ikhwan mulai renggang February tahun 1948, tepatnya ketika Ikhwan mendukung revolusi undang-undang di Yaman untuk mengakhiri kezaliman kekuasaan para Imam Syi’ah Zaidiyah. Menurut sejarawan Ikhwan Ustad Mahmud Abdul Halim, ide dan persiapan revolusi tumbuh pertama kali di Markas Umum Ikhwan melalui para pelajar Yaman yang belajar di universitas Al-Azhar dan lain-lain(4). Sebagaimana telah diketahui dan telah dijelaskan di tulisan-tulisan sebelumnya, Raja Abdul Aziz justru menentang revolusi dan mendukung revolusi tandingan yang dilancarkan oleh tokoh Syi’ah Zaidiyah Ahmad Bin Yahya (putra Imam Yahya yang terbunuh dalam revolusi).

Baca Juga:  Menda‘wahi, Menasihati, dan Mendo'akan Penguasa Zhôlim

Dukungan Saudi terhadap revolusi tandingan memunculkan kemarahan Ikhwan. Sekalipun revolusi undang-undang di Yaman gagal, disinyalir Raja Abdul Aziz mulai melihat Ikhwan sebagai ancaman yang berpotensi menjatuhkan kapan saja sebuah sistem pemerintahan termasuk pemerintahan monarki absolut keluarganya yang baru berumur dua dekade. Hal yang sama juga dirasakan oleh Raja Faruq di Mesir. Belum lagi, ditahun yang sama Ikhwan mengirimkan ribuan sukarelawan mujahidinnya dari berbagai negara Arab untuk berjihad di Palestina dalam perang Arab-israel yang dimulai bulan Maret 1948.

Karenanya, dimusim haji tahun tersebut Hasan Al-Banna berangkat menunaikan ibadah haji dengan melewati birokrasi yang rumit serta KSA melarang Al-Banna agar tidak berbicara politik selama di Saudi. Menurut Abduh Dasuqi dalam makalahnya, Konspirasi pembunuhan terhadap Al-Banna sudah dimulai ketika Al-Banna berada di Bandara Kairo 23 September 1948. Petugas paspor bandara mengambil paspor Al-Banna dan mencoret semua negara yang bisa dimasuki oleh Al-Banna kecuali Saudi. Larangan bepergian Al-Banna ke negara-negara lain selain Saudi berdasarkan perintah langsung kepala dinas khusus(5).

Ketika para Mujahidin Ikhwan sedang berjihad di Palestina, Hasan Al-Banna menuju pekuburan Baqi’ dan berdoa agar dikaruniai mati syahid. 23 November 1948 Al-Banna pulang ke Mesir. Konspirasi internasional dimulai. Seluruh Mujahidin Ikhwan di front Palestina diminta untuk menarik diri dan mundur dari kancah peperangan. Senjata mereka dilucuti kemudian para Mujahidin tersebut dijebloskan ke penjara-penjara Mesir dan lainnya. Tanggal 2 atau 8 Desember 1948 Ikhwanul Muslimin secara resmi dibubarkan, semua harta benda jama’ah disita negara, semua anggotanya dijebloskan ke penjara kecuali Al-Banna. 12 February 1949 mobil yang dikendarai Hasan Al-Banna diberondong dengan peluru tajam. Dengan bersimbah darah, ia menuju rumah sakit. Namun tak seorang dokterpun berani melawan perintah ‘negara’ yang melarang mengobati Al-Banna. Ia syahid dengan tubuh bersimbah darah setelah 4 jam melawan kematian.

Tengah malam, Syeikh Ahmad Abdurrahman Al-Banna diberitahukan kematian anaknya. Pemerintah akan menyerahkan jasad jika Syeikh Ahmad berjanji untuk menguburi Al-Banna tanpa memberitahukan kesiapapun. Jasad Al-Banna kemudian dibawa pulang kerumahnya dengan pengawasan polisi. Setelah selesai dikafani, Syeikh Ahmad meminta kepada polisi agar mengizinkan beberapa orang laki-laki untuk memikul jasad anaknya. Namun ditolak dan jasad itu kemudian dipikul sang ayah dengan beberapa anggota keluarga perempuan dan dikuburkan di pagi hari.

Baca Juga:  Pembukaan Titik Baru Dakwah Marjinal Di Cipinang Muara

Footnote:

  1. Majmu’ah Ar-Rasail, Hasan Al-Banna, Hal:58, Cet. Dar Ad-Dakwah, tahun 1998.
  2. At-Tasyri’ Al-Jina’i Al-Islami, Abdul Qadir Audah, Hal:712-713, Juz 1, Cet, Dar Al-Kutub Al-Arabi, Beirut.
  3. Liqa Bab Al-Maftuh, Ibnu Utsaimin, No 45.
  4. Al-Ikhwan Al-muslimun Ahdats Shana’a At-Tarikh, Mahmud Abdul Halim, Hal:402. Cetakan ke 5, Dar Ad-Dakwah, tahun 1994.
  5. Fi Rihab Al-Hajj, Imam Al-Banna Wa Bi’tsaat Al-Hajj Li Al-Ikhwan Al-muslimin, Abduh Dasuqi.
Bagikan Artikel:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *