Pertarungan bola piala dunia 2022 sudah berlangsung hingga Final. Beberapa tempat seperti kafe dan restoran di Jakarta menyediakan fasilitas nonton bareng atau nobar. Banyak kafe dan restoran yang bisa dikunjungi ketika ingin nobar piala dunia 2022. Mereka menyediakan sit area yang luas dan juga layar yang besar. Ada tempat nobar namun pengunjung yang datang tentunya harus tetap memesan makanan atau minuman untuk nobar di sana, tetapi ada juga tempat yang memang menyediakan fasilitas nobar dengan gratis tanpa keharusan membeli minuman atau makanan. Tentu, begitu banyak beberapa lokasi nobar piala dunia 2022 di Jakarta yang bisa dikunjungi.
Kafe yang setiap harinya mereka mengadakan fasilitas nobar, maka pengunjung yang ingin nobar dalam jumlah besar sebaiknya booking dulu tempatnya karena biasanya sudah full booked terutama di akhir pekan. Lokasinya ada di dalam Mal Grand Indonesia, Jalan MH Thamrin, Jakarta Pusat. Buka dari pukul 11.30 WIB dan tutup pukul 24.00 WIB di hari Minggu-Kamis dan tutup pukul 01.00 WIB di hari Jumat dan Sabtu.
Bukan saja kafe yang menyediakan nobar, tapi salah satu tempat yang menyediakan area nobar gratis yakni di Kantor Golkar DKI Jakarta. Penggagasnya yakni Ketua DPD Partai Golkar DKI Jakarta. Warga yang ingin menonton piala dunia dipersilahkan untuk datang ke Kantor Golkar DKI Jakarta. Lokasinya ada di Jalan Pegangsaan Barat Nomor 4, Menteng, Jakarta Pusat.
Nobar memang sudah membudaya hampir diseluruh dunia termasuk di Indonesia, dari desa hingga kota, dari tingkat RT hingga Balikota. Rata-rata lingkungan RT di Jakarta ada nobar, tak mau kalah pengurus RW pun menyelenggarakan nobar, ternyata disusul kator Kelurahan bahkan kecamatan juga mengadakan nobar, dengan mengajak staf PNS, PJLP, Anggota FKDM, LMK dan perwakilan Pengurus RW dari masing-masing Kelurahan wilayah dibawah kecamatan.
Sorak sore dari semua penonton dengan dukungan masing-masing begitu sangat ramai, seakan larut dan sangat euphoria. Ketika babak pertama kesebelasan Argentina sukses memasukkan bolanya 2 kali sehingga score 2-0 dan pendukung Prancis dengan muka sedih harus menerima kekalahan sementara di babak pertama. Begitu babak kedua dimulai pada menit-menit terakhir Prancis mampu mengimbangi Argentina dengan score 2-2 sehingga berakhir.
Selanjutnya perpanjangan waktu sekitar 30 menit permaianan-pun dimulai, lalu berakhir dengan score 3-3, maka dikhiri permaian dengan adu finalti dan kegagalan dari tim kesebelasan Prancis karena beberapa tendangan gagal masuk gawang. Berakhir sudah Final Bola Dunia 2022 yang di mengakan oleh Tim Sepakbola Argentina sebagai Juara 1 di stadion Qatar negeri yang penduduknya Muslim nan Indah dan Nyaman, Aman serta Bermartabat.
Ketika banyak orang di negeri ini larut, gembira ria, hilang semua kepengatan karena terhibur hingga tak sadar ternyata sampai pukul 02.00 pagi menonton Final Bola Dunia 2022. Lantas mereka bergegas pulang ke rumah masing-masing dan boleh jadi mulai tidur sekitar pukul, 03.00 dan atau pukul, 03.30.
Begitu pukul, 04.00 Masjid dan Musholla sudah mulai suara Tahrim dan atau sholawat dimulai. Celakanya para penonton bareng (Nobar) Final Bola Dunia 2022 baru terlelap tidur, maka mereka yang mayoritas beragama Islam pun kebanyakan terlelap tidur nyenyak tidak terbangun dan sholat shubuhpun tak sedikit yang bablas.
Dari bablasnya mereka yang Muslim, jama’ah sholat shubuh-pun tak sedikit yang absen, sehingga nampak “Masjid dan Musholla berduka” karena kehilangan jama’ahnya pada sholat shubuh di pagi senin, 19 Desember 2022 sekitar 1-2 shof. Inilah PR untuk para Da’i guna memberi solusi dan pencerahan kepada Muslimin yang senang bahkan maniak bola agar dapat mengatur keseimbangan antara menonton bola dengan tidak meninggalkan kewajiban atau fardhu a’in sholat shubuh yang biasa dilakukan secara berjama’ah di Masjid dan atau Musholla.
Wallahu ‘a-lam bisshowab
Semoga bermanfa’at….
H. Achmad Basyuni (ABAS)
Salah Satu Pendiri Pesantren BIK Jakarta