Peletakan Batu Pertama Pembangunan Mushalla Desa Kekait Daye Lombok

“Alhamdulillah, peletakan batu pertama pembangunan mushalla telah dimulai” demikian pesan Whatsapp dari Ibu Baiq Hikmah, aktivis yang jadi penghubung BIK Peduli untuk warga korban gempa Lombok. Donasi para muhsinin melalui BIK Peduli kembali disalurkan untuk pembangunan mushalla Kekait Daye di Desa Kekait, Lombok Barat. Alhamdulillahi rabbil ‘alamin.

Ibu Baiq Hikmah (berjilbab) mengawasi proses pembangunan mushalla
Gotong royong warga siang malam membangun mushalla
Kaum ibu tak mau kalah, ikut serta gotong royong membantu para bapak.

Bahan bangunan yang dibeli antara lain spandek, paku ulir, usuk dan reng serta kayu. Total donasi BIK Peduli senilai Rp 8.180.000,- untuk mushalla ini.

Kami ucapkan jazakumullahu khairan katsiran kepada seluruh muhsinin. Semoga Allah membalas segala kebaikan ini di dunia dan akhirat.

Baca Juga:  Tsunami Selat Sunda, Tim BIK Peduli Segera Bantu Korban Terdampak Bencana

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *