Senin, 12 Oktober 2020 telah terjadi banjir bandang yang mengakibatkan 10 desa dari tiga kecamatan di Kabupaten Garut, dimana tiga kecamatan terdampak banjir yaitu di Kecamatan Pamempeuk, Kecamatan Cibalong, dan Kecamatan Cikelet.
Alhamdulillah, para relawan dari Tim BIK Peduli berupaya memberikan bantuan terbaik dengan langsung menuju lokasi ke Kampung Leuwisimar RT.02 RW.011 Desa Mandalakasih Kecamatan Pameungpeuk Kabupaten Garut, selama dua hari mulai dari tanggal 13 Oktober 2020 s.d 14 Oktober 2020 berusaha membantu warga setempat. Kerjasama Yayasan Golden Future dan Tim BIK Peduli saling bergotong royong bersama warga setempat berupaya membersihkan tumpukan lumpur, beberapa fasilitas umum, dan membangun sebuah aliran drainase.
Untuk sistem drainase dibangun di dua lokasi yaitu RT. 02/11 Kampung Leuwisimar dan RT. 01/15 Kampung Sukagalih, Karena kedua lokasi tersebut letaknya lebih rendah dibandingkan dengan wilayah lainnya, sehingga akan lebih berisiko terdampak banjir jika curah hujan sedang tinggi.
“Jadi hal ini digarap karena memiliki urgensi yang tinggi, dan proyeknya bermanfaat untuk waktu yang lama” tutur Fadil selaku ketua Hamas Pesantren BIK.
Jazakumulloh khoiron katsiron untuk para donatur yang turut membersamai dalam kebaikan membantu masyarakat di Kampung Kampung Leuwisimar RT.02 RW.011 Desa Mandalakasih, semoga apa yang telah diberikan dapat menjadi amal kebaikan dan jariyah untuk para donatur yang turut membersamai.